Sasaran TMMD Kodim Solok Betonisasi Jalan Ditinjau Tim Wasev

    Sasaran TMMD Kodim Solok Betonisasi Jalan Ditinjau Tim Wasev

    SOLOK -   Dandim 0309/Solok Letkol Arm Reno Triambodo, S.Sos., M.I.Pol., selaku Dansatgas TMMD Reguler Ke-112 menyambut langsung kunjungan kerja Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Sterad di lokasi TMMD  di Nagari Koto Sani Kecamatan X Koto Singkarak Kabupaten Solok. Kamis, 30 September 2021.

    Dalam kesempatan itu Tim Wasev Sterad Kolonel Kolonel Inf R. Rudi Martiandi D. Paban VI/Wanwil Sterad beserta Letkol Inf Timmy Prasetya H., S.Sos., Pabandya 4/Bin Baksos & Gulben Spaban V/Bakti TNI Sterad, didampingi  Kasiter Kasrem 032/Wirabraja Kolonel Kav Husnizon Dandim 0309/Solok,   Letkol Arm Reno Triambodo S.Sos., M.I.Pol., meninjau langsung lokasi pengecoran betonisasi jalan aia Angek menuju Ikua danau Nagari Koto Sani. Ketua Tim Kolonel Inf R. Rudi Martiandi D., mengapresiasi kinerja anggota Satgas dan warga masyarakat yang gigih bergoyang royong, semua bertujuan mensukseskan program TMMD ke 112 selesai tepat waktu, dan hasil yang maksimal bagus berkualitas.

    Kepada Tim Wasev, Dansatgas Letkol Arm Reno Triambodo S.Sos., M.I.Pol., menjelaskan kondisi masyarakat yang ada di lokasi. Di mana ujar Dansatgas, masyarakat di lokasi TMMD ini juga sangat mendukung dan dengan suka rela ikut bergabung mengerjakan pembangunan sasaran fisik di daerah ini. Hal tersebut menunjukkan keguyuban dan kegotong - royongan masih terasa kental di wilayah Nagari Koto Sani ini.

    “Kami disambut baik oleh seluruh warga di sini dan mereka sangat mendukung sekali kegiatan TMMD ini. Terbukti, tanpa di komando, warga mau turun bekerja bergotong royong membantu Satgas TMMD saat bekerja bergerak menyelesaikan pekerjaan sehingga dapat terselesaikan sesuai target, ” ungkapnya.

    “Kami sudah siapkan seluruh data yang berkaitan dengan TMMD baik itu peta wilayah, sasaran, dokumentasi sebelum, sedang dan sudah di laksanakan, ” ucap Dansatgas.  (MC/Amel)

    Solol Sumbar
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi Penerima Bedah Rumah, Tim Wasev...

    Artikel Berikutnya

    TMMD Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    PERS.CO.ID: Cara Baru Bermedia!
    Gelombang PHK Melanda Industri Teknologi dan Hiburan: Sony, eBay, Google, dan Lainnya Pangkas Ribuan Posisi
    Perkokoh Kemanunggalan, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Rutin Komsos Bersama Warga Binaan
    Ketua PT Padang Dr. Ridwan Ramli, SH., MH Resmikan Lapangan Bulutangkis PN Batusangkar 

    Ikuti Kami